Ade Yasin Ajak Penyintas Covid-19 Donor Plasma Konvalesen

    Ade Yasin Ajak Penyintas Covid-19 Donor Plasma Konvalesen
    Ade Yasin cek proses donor plasma konvalesen di PMI Kabupaten Bogor.

    BOGOR, - Bupati Bogor Ade Yasin ajak penyintas Covid-19 donorkan plasma konvalesen demi mengurangi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bogor. Menurutnya, pemerintah telah mencanangkan gerakan nasional donor plasma konvalesen. Hal tersebut diungkapkannya saat mengecek proses donor plasma konvalesen di PMI Kabupaten Bogor, Senin (25/1).

    Ade Yasin mengajak penyintas Covid 19 di Kabupaten Bogor untuk  mendonorkan plasma konvalesen guna mengurangi penyebaran Covid - 19. Saat ini PMI Kabupaten Bogor telah memiliki peralatan dan tenaga medis yang memenuhi kualifikasi untuk memproses plasma darah konvalesen sebelum didonorkan ke pasien covid-19. 

    “Ayo bantu sesama, setetes darah anda sejuta harapan untuk mereka, ” tandas Ade Yasin. 

    Plasma konvalesen umumnya diambil dari orang yang pernah menderita atau penyintas Covid-19 sebagai donor. Plasma tersebut nantinya digunakan untuk terapi penyembuhan mereka yang positif Covid-19. Dengan harapan penyintas Covid-19 yang menjadi donor itu sudah membentuk antibodi.

    Di Jawa Barat yang bisa mengambil donor plasma konvalesen hanya ada 4 UTD antara lain, Bogor, Bekasi, Cirebon, Bandung.

    (Diskominfo/ Luky)

    Luky

    Luky

    Artikel Sebelumnya

    Ade Yasin Tinjau Rumah Isolasi Covid-19...

    Artikel Berikutnya

    Kapolresta Bogor Kota Luncurkan Program...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Mahalnya Biaya Kuliah dan Strategi Menghilangkan Kelas Menengah
    Romo Paulus Kristian Seswantoko: Apresiasi Setinggi-tingginya kepada Polri dan TNI atas Dedikasi Selama Perayaan Natal dan Tahun Baru
    Kompolnas Apresiasi Polri Atas Keberhasilan Operasi Lilin 2024
    Ketua Forum Studi Transportasi Apresiasi Polri Dalam Kelancaran Nataru 2024-2025
    Realisasi Anggaran MA Selama 2024

    Ikuti Kami